TRE!

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

     Di postingan minggu kemarin saya hanya menuliskan secara singkat tentang ONE OK ROCK. Nah disini saya akan menuliskan beberapa hal seputar apa saja album yang telah mereka launching. Seperti yang dilansir oleh lampukecil.com, ONE OK ROCK mulai di kenal secara luas manakala salah satu lagunya yaitu The Beginning menjadi soundtrak dari film live action  Rurouni Kenshin pada tahun 2012, yang memenangkan dua penghargaan sekaligus dari MTV Video Music Awards Japan dan Space Shower Music Video Award. Band ONE OK ROCK yang albumnya di produseri oleh John Feldmann, yang juga memproduseri Panic! at The Disco, 5 Seconds of Summer, The Used dan lain-lain, sejauh ini telah merilis beberapa album antara lain:
  • ·         Zeitakubyō [2007]
  • ·         Beam of Light [2008]
  • ·         Kanjō Effect [2008]
  • ·         Niche Syndrome [2010]
  • ·         Zankyo Reference [2011]
  • ·         Jinsei×Boku= [2013]
  • ·         35XXXV (Standard edition/Japanese) [11 Februari 2015]
  • ·         35XXXV (U.S Album/English) [25 September 2015]
  • ·         Ambitions (Japanese version) [11 Januari 2017]
  • ·         Ambitions (International version) [13 Januari 2017]

     Disamping lagu The Beginning sebagai soundtrack film Rurouni Kenshin (2012), dua lagu mereka juga menjadi soundtrack dari kelanjutan film live action Rurouni Kenshin berikutnya. Lagu Mighty Long Fall /Decision sebagai soundtrack Rurouni Kenshin: Kyoto Inferno (2014), dan lagu Heartache sebagai soundtrack Rurouni Kenshin: The Legend Ends (2014), selain itu di album terakhir mereka yakni Ambitions ada salah satu single yang berjudul Taking off dan itu menjadi soundtrack dari film Museum (2016).

     Berikut music video dari ONE OK ROCK yang berjudul The Beginning


     Sekian postingan kali ini dan di minggu depan InsyaAllah saya akan posting tentang kisah dibalik masing-masing album mereka.

Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarokatuh.

Komentar